Berita Transfer: Bagi Puyol Kedatangan Guardiola Akan Meningkatkan Standar Liga Inggris
LigaOlahraga - Berita Transfer: Mantan Devender dan juga Kapten Barcelona Carles Puyol meyakni bahwa kedatangan Pelatih jempolan Guardiola ke Liga Primer Inggris dan Manchester City akan berimbas pada pada peningkatan seluruh standar Liga Inggris.
Pep Guardiola resmi diumumkan oleh pihak klub Manchester Ciy dari Bayer Muchen setelah keberhasilannya selama tiga musm menghantarkan The Bavarian merebut gelar Bundesliga tiga musim berturut-turut.
Dengan pengalaman sang pelatih ketika membesut tim-tim besar seperti Barcelona, sang pelatih diharapkan dapat meningkatkan standar liga Inggris yang mana dikancah Eropa prestasi Liga Inggris dalam beberapa tahun kebelakang kurang mengembirakan.
"Saya pikir dia akan melakukan pekerjaan yang besar. Dia telah menjadi pelatih yang sangat hebat bagi kami. Saya sangat menghargai pernah bekerja sama dengan dia. Saya pikir dia akan menjadi aset besar bagi Liga Primer Inggris, meskipun saya juga tidak tahu Liga Inggris karena belum pernah bermain disama, Saya yakin Guardiola akan sukses." Demikian pernyataan Carles Puyol perihal kedatangan Guardiola ke Manchester City pada musim ini. seperti dikutip foxsportsasia.com (4/7/2016).
kedatangan pelatih berusia 45 tahun itu ke Liga Inggris akan menambahkan daya saing tambahan yang menjanjikan dan kampanye yang menggembirakan di musim 2016/2017 Liga Primer Inggris, dengan beberapa manajer terbaik di dunia dalam diri Jose Mourinho, Guardiola, Arsene Wenger, Antonio Conte dan Jurgen Klopp yang siap untuk melakukan gebrakan pada musim mendatang.
Musim ini Liga Primer Inggris tidak hanya kedatangan banyak pelatih baru, namun para peman syarat pengalaman juga hadir, seperti Zlatan Ibrahimovic yang menyeberang ke Manchester United dan juga Henrikh Mkhitaryan. Ada juga striker potensial Michy Batshuayi yang didatangkan Chelsea dari Marseille.
Artikel Tag: Michy Batshuayi, Carles Puyol, Pep Guardiola, Zlatan Ibrahimovic, Jose Mourinho, Transfer Liga Inggris