Kanal

Berita Tenis: Roger Federer Tundukkan Rafael Nadal di Final Miami Open

Penulis: Dian Megane
03 Apr 2017, 07:45 WIB

Gelar Miami Open menjadi gelar ketiga Roger Federer di musim 2017

Ligaolahraga - Berita Tenis: Bintang tenis Swiss, Roger Federer sukses mengantongi gelar ketiganya di musim 2017 dengan mengalahkan Rafael Nadal dengan dua set langsung untuk mengklaim gelar Miami Open dan melanjutkan kebangkitannya yang sensasional.

Federer mengalahkan rival terbesarnya asal Spanyol tersebut untuk kali ketiga di musim ini dan keempat kali secara beruntun. Federer membutuhkan hanya dua break servis dan 94 menit untuk mengklaim gelar ke-91 dalam kariernya dan gelar Master ke-26 berkat kemenangan 6-3, 6-4.

Federer juga menempatkan dirinya berada di posisi pertama dalam persaingan poin peringkat dan akan naik ke peringkat 4 dunia setelah berhasil menyandingkan gelar Miami dengan gelar Indian Wells dan Australian Open yang sudah dikantongi sebelumnya. Kemenangan itu juga menjadi kemenangan pertama Federer di Miami sejak tahun 2006.

“Bagi saya, ini seperti mimpi menjadi nyata. Beberapa pekan terakhir telah menjadi pekan yang begitu mengesankan. Pertama-tama di Indian Wells dan sekarang di Miami,” seru Federer di hadapan kerumunan penonton.

“Atmosfernya begitu istimewa. Saya telah datang ke sini sejak melakoni Orange Bowls ketika saya menjadi petenis peringkat 1 junior. Terima kasih kepada tim saya, benar-benar awal yang luar biasa untuk mengawali musim ini. Saya tidak bisa mempercayainya. Terima kasih juga untuk musim lalu ketika semuanya tidak berjalan dengan begitu baik.”

Sementara bagi Nadal, kekalahan di final Miami Open kali ini menjadi kekalahan kelima dan kekalahan ketiga di final musim 2017, tetapi dengan musim turnamen clay-court sudah di depan mata, Nadal bisa merasa percaya diri untuk menambahkan gelar ke dalam 69 gelar yang sudah dikantonginya.

“Bagi saya, ini mengecewakan setelah saya berusaha dengan begitu keras. Setiap tiga tahun, saya berada di posisi ini, tetapi selalu pulang dengan membawa trofi yang lebih kecil,” ungkap Nadal.

“Saya akan tetap berusaha keras untuk beberapa tahun mendatang. Saya berharap saya tidak harus menunggu tiga tahun lagi untuk berada di posisi itu lagi dan berjuang untuk mendapatkan gelarnya.”

 

Artikel Tag: Tenis, miami open, BNP Paribas Open, australian open, Roger Federer, Rafael Nadal

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru