Berita Tenis: Kiki Bertens Dan Anett Kontaveit Siap Perebutkan Gelar Di Gstaad
Ligaolahraga - Berita Tenis: Kiki Bertens melenggang ke final keduanya di WTA Swiss Open, Gstaad setelah lawannya asal Spanyol, Sara Sorribes Tormo memutuskan mengundurkan diri tak lama setelah berakhirnya set pembuka di semifinal.
Petenis unggulan kedua sekaligus runner up musim lalu, Bertens memenangkan set pembuka dengan hasil telak 6-1 ketika petenis non unggulan, Sorribes Tormo mengundurkan diri akibat cedera pada pergelangan tangan kirinya, sehingga memuluskan jalan petenis berkebangsaan Belanda, Bertens melenggang ke final keduanya di musim ini.
“Tidak mudah memenangkan pertandingan ketika lawan anda harus mengundurkan diri, tetapi saya senang bisa berada final lagi musim ini. Saya harap saya bisa bermain dengan sedikit lebih baik daripada musim lalu. Saya pikir partai final akan berlangsung cukup sengit,” tutur Bertens.
Di babak perebutan gelar, Bertens akan ditantang oleh petenis unggulan ketiga, Anett Kontaveit yang mengakhiri perjalanan petenis berkebangsaan Ceko, Tereza Martincova dengan kedudukan 6-4, 6-1.
Petenis berkebangsaan Estonia, Kontaveit lolos ke final ketiganya di musim ini dan final keduanya di Swiss setelah ia berakhir sebagai runner up di Biel Bienne Open pada musim semi tahun ini.
“Saya benar-benar senang bisa berada di final dan saya begitu bersemangat untuk melakoni final besok (23/07),” seru Kontaveit.
“Saya tentunya merasa benar-benar percaya diri dan memainkan permainan terbaik saya. Tempat ini benar-benar indah, terutama pegunungannya dan alamnya sangat indah, saya sangat menyukainya.”
Bertens dan Kontaveit pernah bertemu sebelumnya di turnamen hard-court Connecticut Open, New Haven musim lalu dan Kontaveit memenangkannya dengan dua set langsung. Tetapi, Kontaveit menyadari bahwa pertemuan kali ini akan berbeda dengan pertemuan terakhir mereka di New Haven.
“Lapangannya berbeda dan waktu telah berlalu. Saya merasa kami berdua bermain dengan baik saat ini. Kiki tentunya berada dalam performa terbaiknya, bermain dengan baik, dan melewati musim clay-court yang apik. Ia tentu merasa percaya diri, jadi pertandingan final pasti akan berlangsung sengit,” timpal Kontaveit.
Artikel Tag: Tenis, WTA Swiss Open, Kiki Bertens, Anett Kontaveit