Kanal

Berita Tenis: Kandaskan Marin Cilic, Feliciano Lopez Keluar Sebagai Juara Di Queen’s Club

Penulis: Dian Megane
26 Jun 2017, 04:47 WIB

Feliciano Lopez kantongi gelar pertama di Queen's Club

Ligaolahraga - Berita Tenis: Feliciano Lopez melengkapi perjalanan yang ajaibnya di Aegon Championships, Queen’s Club. Lopez mengamankan satu match point di babak tiebreak set penentu untuk mengandaskan petenis unggulan keempat, Marin Cilic dengan 4-6, 7-6, 7-6.

Runner up tahun 2014, Lopez mengantongi gelar ketiganya di turnamen grass-court dan gelar keenam secara keseluruhan. Hari Minggu (25/06) adalah hari istimewa bagi para petenis yang cukup senior di turnamen, setelah Roger Federer yang juga berusia 35 tahun mampu memenangkan gelar di Gerry Weber Open, Halle.

“Saya bisa katakan, pekan ini adalah pekan terbaik dalam karier saya. Memenangkan turnamen ini pada level karier saya yang sekarang ini, benar-benar menakjubkan. Saya menanti cukup lama untuk memenangkan gelar ini. Queen’s adalah yang terbaik. Selain Grand Slam, ini adalah salah satu turnamen yang paling istimewa. Bagi saya, berada di sini pada hari Minggu (25/06) dan memegang trofinya benar-benar menjadi perasaan terbaik yang bisa saya dapatkan,” seru Lopez.

Lopez adalah petenis ketiga di musim ini yang mengamankan peluang match point di final, bergabung bersama juara di Quito, Victor Estrella Burgos yang mengamankan satu match point dan juara di Marakesh, Borna Coric yang mengamankan lima match point. Selain itu, Lopez menjadi petenis ke-17 yang menjadi juara pada usia 30 tahun atau lebih di musim ini.

“Mengalahkan empat petenis yang pernah berada di peringkat 10 besar cukup luar biasa. Kenyataan bahwa saya bertanding melawan mereka dan mampu mengalahkannya benar-benar memberi saya kepercayaan diri lebih. Terkadang, peluang terbuka lebar setelah beberapa petenis top dunia berguguran, tetapi dalam kasus saya tidak seperti itu. Dari awal, saya harus menghadapi petenis terbaik. Jadi, itu memberi saya banyak energi untuk sisa musim ini,” tutur Lopez.

Kemenangan tersebut juga menjadi balas dendan manis bagi Lopez yang kalah dari Cilic dengan tiga set langsung di Roland Garros tiga pekan lalu. Tetapi, Cilic masih unggul dalam head to head keduanya dengan 5-3, terlepas dari menelan kekalahan pertamanya dari Lopez sejak tahun 2010.

Selain membawa pulang trofil Lopez menerima 500 poin dan hadiah uang sebesar 395.690 Euro, sedangkan Cilic menerima 300 poin dan hadiah uang sebesar 193.985 Euro.

 

 

 

Artikel Tag: Tenis, Aegon Championships, feliciano lopez, marin cilic, Roger Federer

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru