Berita Tenis: Ana Konjuh Tantang Jelena Jankovic di Semifinal Guangzhou
Ligaolahraga - Berita Tenis: Pemain muda berusia 18 tahun, Ana Konjuh berhasil mengatasi perlawanan Jennifer Brady dengan dua set langsung dan merebut satu tiket semifinal serta memastikan diri menantang sang juara bertahan Guangzhou International Women’s Open, Jelena Jankovic.
Ana Konjuh yang berkebangsaan Kroasia, membuka pertandingan perempat final dengan memukau melalui servis-servis yang bertenaga. Ia mampu menghasilkan lima ace dan memenangkan 90 persen poin melalui servis pertamanya.
Tercatat tidak ada break point hingga game terakhir di set pertama, yakni ketika Brady mulai memperlihatkan perlawanan yang sudah sedikit terlambat. Konjuh berhasil menyelesaikan set tersebut dengan baik. Di set berikutnya, ia malah sukses mendapatkan break poin dan akhirnya memastikan diri merebut satu tiket menuju semifinal dengan kemenangan 6-4, 7-5.
Dengan kemenangan tersebut, Ana Konjuh tercatat sebagai pemain termuda yang masih tersisa di turnamen ini. Konjuh juga memastikan diri akan melawan pemain tertua di turnamen yang juga statusnya sebagai juara bertahan dalam ajang ini, Jelena Jankovic.
Jankovic setelah melihat calon lawannya, mengatakan: “Saya mengenalnya dengan cukup baik dan saya tahu bahwa ia pemain muda yang bisa bermain dengan sangat baik. Kami pernah bertemu pada awal tahun ini di lapangan rumput Mallorca dan saya mampu memenangkan pertandingan itu. Namun setiap pertandingan jelas adalah pertandingan yang baru dan saya berharap di pertandingan semifinal nanti, saya mampu memainkan permainan tenis terbaik dan bisa lolos ke final lagi. Itu target saya."
Jankovic yang merupakan pemain unggulan kedua asal Serbia ini sebelumnya melakoni pertandingan set pertama yang ketat melawan Sabine Lisicki di babak perempat final.
“Saya pikir pertandingan perempat final tersebut merupakan pertandingan yang cukup seru, kami berdua berjuang keras untuk setiap poin. Set pertama begitu ketat, hanya selisih beberapa poin saja. Saya mampu untuk tetap kuat dan berjuang dengan keras. Saya pikir semangat juang itu yang membuat perbedaan. Saya lebih memaksa diri saya sendiri. Saya sangat senang pada akhirnya saya mampu menang atas Lisicki, karena dirinya bermain dengan level permainan tenis yang sangat tinggi,” tutur Jankovic.
Pemain lain yang juga melaju ke babak semifinal adalah Lesia Tsurenko dan Anett Kontaveit. Tsurenko menundukkan pemain unggulan kelima, Alison Riske dengan 3-6, 6-4, 6-0, sedangkan Kontaveit menyingkirkan Viktorija Golubic dengan 6-4, 4-6, 6-3.
Artikel Tag: Tenis, Guangzhou International Women’s Open, Ana Konjuh, Jelena Jankovic, Victorija Golubic, Sabine Lisicki, Lesia Tsurenko, Anett Kontaveit, Alison Riske