Kanal

Berita Sepak Bola: FA Menolak Berkomentar Terkait Isu Jurgen Klinsmann

Penulis: Nur Afifah
09 Jul 2016, 22:58 WIB

Jurgen Klinsmann dikabarkan tengah dalam pembicaraan untuk mengambil alih kursi pelatih timnas Inggris

Ligaolahraga – Berita Sepak Bola: Asosiasi Sepakbola Inggris menolak berkomentar terkait spekulasi seputar calon manajer Inggris selanjutnya, diantaranya adalah isu bahwa Jurgen Klinsmann sedang dalam pembicaraan untuk jabatan tersebut. Menurut Oliver Bierhoff, Klinsmann adalah sosok yang tepat untuk posisi tersebut.

Manajer Umum Jerman Oliver Bierhoff, sahabat karib Klinsmann, menyatakan bahwa mantan pelatih Jerman dan bos Timnas Amerika Serikat saat ini tersebut tengah dalam pembicaraan untuk menggantikan kursi panas Roy Hodgson di Wembley.

Rumor yang beredar hari Sabtu lalu menyebutkan bahwa legenda Jerman ini hanya menjadi salah satu orang yang telah dihubungi FA untuk mengambil alih peran tersebut.

Tetapi juru bicara FA menolak menyebutkan bagaimana status Klinsmann atau kandidat lainnya.

Mantan striker Tottenham Klinsmann adalah yang memimpin Jerman ketika mereka memulai masa ‘renaissance’-nya pada tahun 2006 dan Bierhoff menyatakan bahwa ia akan menjadi sosok yang tepat untuk Inggris untuk membangun kembali kekuatannya setelah memperoleh hasil memalukan di Euro 2016, tersingkir dari tim debutan Islandia di babak 16 besar.

Bierhoff yang ditunjuk oleh Klinsmann untuk posisinya saat ini, telah membahas perkembangan tim dalam pertemuan selepas turnamen di Paris setelah Jerman dikalahkan Perancis di semifinal.

Ia menyatakan seperti yang dikutip di beberapa surat kabar nasional: “Sejak kedatangan Jurgen Klinsmann, yang saya pikir dalam pembicaraan dengan Inggris, kami juga memberikan tim nasional sebuah kebanggan, atmosfir, dan organisasi.

“Cerita sukses adalah selain kualitas yang baik juga harus didukung organisasi dan atmosfer yang baik dalam sebuah tim.”

Terkait kesesuaian pria 51 tahun ini untuk jabatan Inggris, ia menambahkan: “Ia akan menjadi sosok yang tepat. Kami memulai di tahun 2004 bersama dan ia tidak selalu, bagaimana saya mengungkapkan, bagus untuk mengatasi segala sesuatu karena ia ingin mengubah banyak hal, tetapi ia membawa motivasi.

“Sejak kedatangan Jurgen Klinsmann, sepakbola Jerman berdiri pada level yang sangat baik.

“Ketika kami gagal di tahun 2000 kami menginvestasikan banyak hal dalam infrastruktur dan pendidikan pemain muda dan pelatih, sehingga sekarang kami memiliki banyak pemain muda berbakat, kami mempunyai infrastruktur yang baik dan Bundesliga menginvestasikan banyak pemain muda.

“Mungkin hal ini adalah sebuah keuntungan bahwa pemain-pemain bagus pergi ke Inggris dan negara-negara lain, sehingga klub harus membawa pemain lain.”

Artikel Tag: FA, jurgen klinsmann, Pelatih Inggris, Oliver Bierhoff

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru