Kanal

Berita Piala AFF 2016: Pelatih Thailand Dedikasikan Kemenangan di Piala AFF Untuk Sang Raja

Penulis: Yusuf Efendi
20 Des 2016, 17:01 WIB

Kiatisuk Senamuang

LigaOlahraga - Berita Badminton: Pelatih Thailand, Kiatisuk Senamuang mendedikasikan kemenangan di Piala AFF 2016 untuk mendiang Raja Thailand yang telah mangkat beberapa waktu lalu dan juga kepada seluruh para pendukung Thailand.

Timnas Thailand sukses menjadi juara Piala AFF untuk kali kelima, setelah pada leg kedua di kandang sendiri Stadion Rajamangala sukses menjungkalkan Indonesia dua gol tanpa balas, yang menyebabkan agregat menjadi 3-2 untuk kemenangan Thailand, setelah di leg pertama lalu kalah 1-2 di kandang Indonesia.

Setelah kemenangan itu, Skuad Tim Nasional Thaland melakukan perayaan dan melakukan arak-arakan dengan mengunjungi istana Raja Maha Vajiralongkorn bersama trophy Piala AFF pada Minggu (18/12/2016) siang waktu setempat.

"Kami mendedikasikan kemenangan ini untuk raja baru kami, kami mendedikasikan piala ini untuk para fans dan juga untuk mendiang raja Bhumibol Adulyadej," kata Kiatisuk.

"Kemenangan ini adalah hadiah tahun baru untuk semua fans kami. Saya punya banyak masukan dari para penggemar untuk mencoba dan membantu, saya ingin membawa tim ini maju ke depan, dan saya ingin para fans untuk tetap percaya padaku," imbuh pelatih 43 tahun tersebut.

Sementara itu Pelatih Indonesia Alfred Riedl yang kehilangan gelar untuk yang kedua kalinya berhasil setelah membawa Indonesia menjejak ke final, secara ksatria memberikan selamat buat Thailand yang bermain bagus di Leg kedua di Stadion Rajamangala.

" Selamat kepada Thailand atas keberhasilan mereka, mereka adalah tim terbaik di Asia Tenggara," kata pelatih asal Austria tersebut.

"Mereka melakukan pekerjaan yang sangat baik, dan Kami tidak bisa menembus pertahanan mereka," tambahnya.

Setelah berhasil melaju hingga ke babak final dengan mayoritas para pemain muda, sang pelatih akan mempertimbangkan untuk malatih kembali Timnas Indonesia dan siap untuk terlibat dalam proyek ambisius PSSI untuk menjadi yang terbaik di masa depan. Kita tunggu saja.

Artikel Tag: Kiatisuk Senamuang, Alfred Riedl, Piala AFF 2016

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru