Berita MotoGP: Berganti Helm, Rossi Hebohkan Media Sosial
Ligaolahraga – Berita MotoGP: Valentino Rossi telah menyebabkan sedikit kehebohan di media sosial selama akhir pekan setelah ia terlihat di Misano mengenakan helm dari Arai bukan AGV, merek yang selalu dikaitkan dengan dirinya. Namun hal serupa bukanlah hal yang baru diantara para rider.
Rider Italia tersebut, yang mengunjungi trek selama putaran kedelapan kejuaraan World Superbike, difoto mengenakan helm jet Arai yang disamarkan sebagai helm AGV, dengan stiker di atasnya.
Valentino Rossi terlihat mengenakan helm Arai Ram4 dengan desain yang digunakan tahun lalu, menjadi kesempatan yang tak dilewatkan oleh produsen Jepang, menyebarkan foto tersebut melalui media sosial.
Produsen Italia AGV memiliki helm jet serupa - K5 - tapi tampilan yang lebih dekat mengungkapkan beberapa perbedaan dengan helm Arai.
Bukan pertama kalinya sesuatu seperti ini terjadi, tapi kali ini merupakan kasus yang aneh sebagaimana Rossi tidak sedang bersaing.
Selama musim terakhirnya di kelas 250cc (2005), Dani Pedrosa sering memiliki masalah dengan hujan, seperti helm Nolannya menjadi berkabut terus-menerus. Setelah setengah musim, pembalap Spanyol itu memutuskan untuk membatalkan kontrak dengan perusahaan Italia dan beralih ke Arai.
Pedrosa bahkan melaju dengan helm Nolan yang dicat agar terlihat seperti itu adalah helm Arai, seperti yang Rossi lakukan di Misano.
Juara MotoGP Jorge Lorenzo juga beralih merek helm untuk tahun ini, dari HJC beralih ke Shark.
Untuk menghindari keterkejutan, Lorenzo memiliki salah satu helm lamanya - dengan livery baru dan logo Shark - siap untuk balapan pertama musim ini di Qatar, tapi dia tidak pernah menggunakannya karena ia secara langsung telah diyakinkan dengan helm yang baru.
Artikel Tag: World Superbike 2016, MotoGP 2016, Valentino Rossi, yamaha, Arai, AGV, Jorge Lorenzo