Kanal

Berita Liga Skotlandia: Brendan Rodgers Ingin Pertahankan Kapten Celtic

Penulis: Vita M.
04 Jul 2017, 16:45 WIB

Scott Brown, sumber: getty

Ligaolahraga - Berita Liga SKotlandia: Menurut kabar yang beredar, manajer Celtic, Brendan Rodgers sedang mempersiapkan pengajuan penawaran untuk kapten tim Celtic, Scott Brown. Ia ingin mempertahankan Brown bahkan hingga Celtic meraih gelar kemenangannya yang kesepuluh.

Rodgers telah menyetujui kontrak untuk berada di Parkhead hingga tahun 2021, dan ia ingin pemain tengahnya, Scott Brown, mengikuti keputusannya tersebut. Pemain yang kini berusia 32 tahun tersebut akan habis masa kontraknya pada akhir musim ini akan tetapi rencananya perbincangan mengenai perpanjangan kontrak tersebut akan segera dilaksanakan dan Rodgers tidak ingin ada banyak masalah dalam prosesnya.

Manajer The Hoops tersebut mengatakan, "Scott adalah sosok pemain yang saya inginkan untuk berada di sini ketika saya masih berada di klub ini, itu pasti. Ia adalah pemain yang luar biasa dan akan dikenang sebagai salah satu kapten tim terbaik sepanjang sejarah klub ini. Dia telah tampil memukau selama 10 tahun di sini, namun apa yang telah ia lakukan musim lalu membuatnya menjadi salah satu kapten terbaik sepanjang masa."

"Scott masih lapar dan bersemangat untuk tetap meraih kemenangan juga terus bermain. Anda lihat sendiri level permainannya. Ia telah menginjak usia 32 tahun akan tetapi ia masih akan memasuki masa yang menjanjikan dalam karier sepak bolanya. Ia adalah sosok pemain yang saya inginkan untuk diajak kerja sama. Saya dan Scott telah berbicara mengenai hal ini dan saya yakin ia akan bertahan di sini untuk beberapa tahun ke depan."

Brown bergabung dengan The Hoops dari Hibs dengan nilai transfer sebesar 4.4 juta pounds (sekitar Rp 74 miliar) pada tahun 2007 lalu. Dan untuk menandai masa bakti 10 tahunnya di Celtic, pihak klub telah membentuk tim khusus untuk membuat event penggalangan dana amal. 

Artikel Tag: Scott Brown, Celtic, Liga Skotlandia

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru