Kanal

Berita Liga Italia: Bernardeschi Dicemooh Fans Fiorentina, Sousa Beri Pembelaan

Penulis: Rei Darius
23 Apr 2017, 21:41 WIB

Bernardeschi dapatkan cemoohan dari publik sendiri (foto: OA Sport)

Ligaolahraga - Berita Liga Italia: Pelatih Fiorentina, Paulo Sousa, memberikan pembelaan dan menenangkan Federico Bernardeschi usai kegagalannya mengeksekusi penalti ke gawang Inter Milan dalam kemenangan 5-4 di hari Sabtu (22/4) kemarin waktu setempat.

La Viola tertinggal 1-2 di saat jeda turun minum, namun berhasil mencetak empat gol secara beruturut-turut sebelum sepasang gol Mauro Icardi melengkapi skor akhir menjadi 5-4.

Namun mereka sebenarnya sempat memiliki kesempatan mencetak gol lain melalui titik penalti dengan Bernardeschi yang maju sebagai eksekutor, namun demikian ia nampak sangat grogi dan sepakannya dengan mudah diamankan oleh Samir Handanovic.

Atas kegagalannya tersebut ia pun diganti oleh Sousa dengan Josip Ilicic yang masuk menggantikan perannya dan para fans di Stadio Artemio Franchi mencemoohnya ketika meninggalkan lapangan.

"Saya menggantinya (Bernardeschi) karena saya inginkan pemain yang segar dan seseorang yang bisa memberikan karakteristik berbeda dari yang ditawarkan olehnya pada saat pertandingan berlangsung," ungkap sang allenatore kepada Mediaset Premium.

"Bernardeschi kini sudah dewasa, dia adalah pemain yang penting di Serie A dan memiliki karier panjang jadi dia bisa berkembang menjadi pemain yang lebih baik daripada yang selama ini. Sayangnya, saya sedikit demam pada laga ini, jadi saya tak bisa ikut merayakan dan berteriak seliar biasanya di pinggir lapangan."

Dan memang, dengan masuknya Ilicic permainan agak sedikit berubah bagi La Viola yang pada akhirnya berhasil meraih kemenangan 5-4.

"Beberapa pemain memiliki intensitas berbeda dari lainnya. Kami bukanlah tim yang andalkan serangan balik, kami biasanya ingin mengendalikan bola dan menguasainya. Itu mungkin agak sedikit berisiko, namun itulah cara kami bermain sepak bola."

Artikel Tag: Federico Bernardeschi, Fiorentina, Paulo Sousa, Inter Milan, Berita Liga Italia, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru