Berita Liga Inggris : Seperti Ini Sisi Gelap Dele Alli
Ligaolahraga - Berita Liga Inggris | Dele Alli ternyata memiliki sisi gelap. Menjadi pemain terbaik dan meraih penghargaan PFA sebagai pemain muda terbaik tahun ini, membuat gelandang Tottenham Hostpur ini dipuji bak malaikat. Tapi siapa sangka jika dia juga memiliki sisi jahat.
Pemain Inggris berusia 19 ini, bersiap-siap untuk menerima sangsi dari FA setelah rekaman pertandingan memperlihatkan dia menyerang gelandang bertahan West Brom Claudio Yacob, selama pertandingan Tottenham melawan West Brom, Rabu,26/4/2106 .
Alli mungkin bisa menghadapi tindakan retrospektif dari wasit, namun jika wasit Mike Jones menginginkan laporan pertandingan terkait insiden tersebut maka ia tak bisa mengelak lagi dengan kenyataan yang ada.
Kejadian ini sendiri terjadi pada paruh pertama pertandingan, saat itu Alli dan Yacob sedang berlari menuju kotak penalti West Brom, selama serangan balasan Spurs.
Yacob, sebagai gelandang bertahan West Brom, muncul dan mencoba menahan serta mencegah Alli meraih bola yang ada di depannya. Merasa dihalang-halangi dan gagal meraih bola, Alli berbalik ke arah bek Baggies tersebut dan menyerang-nya di bagian ulu hati yang mana itu merupakan suatu bagian tubuh yang berakibat fatal bila di pukul.
Sayangnya, pemukulan itu bukan pertama kalinya di musim ini, Dele Alli kerap mengumbar emosinya dan ringan tangan. Dia juga pernah dihukum dan tak diperbolehkan mengikuti pertandingan Liga Europa beberapa waktu lalu karena dengan sengaja menendang dan menempelkan sepatunya ke Nenad Tomovic saat pertandingan Spurs melawan Fiorentina bulan Februari lalu.
Setelah kejadian itu, dengan santainya Alli mengatakan jika itu adalah kepribadiannya. "Kepribadian Ku adalah aku ingin mengekspresikan diri dan itu bukan sesuatu yang salah dan perlu aku ubah, pungkasnya.
Alli mengutarakan bahwa apakah Aku memerlukan tindakan Agresif untuk berkembang? Kalian tentu bisa melihat bahwa banyak pemain besar memiliki mentalitas seperti itu. Aku ingin menjadi yang terbaik, sebaik yang aku bisa dan jika itu yang harus aku lakukan untuk mendapatkan nya, maka itulah yang akan aku lakukan.
Artikel Tag: Totenham Hostpur, West Bromwich Albion, Dele Alli