Berita Liga 1 Indonesia: Jamu Persipura, Madura United Kembali Diperkuat Peter Odemwingie
Ligaolahraga - Berita Liga 1 Indonesia: Madura United dipastikan bisa kembali memainkan penyerang utamanya, Peter Odemwingie, kala melakoni Big Match pekan ke-10 Liga 1/2017, saat menjamu Persipura Jayapura di Stadion Gelora Bangkalan, Rabu (7/6) malam.
Kembalinya penyerang haus gol itu tentunya jadi amunisi tambahan penting Laskar Sape Kerrap (julukan Madura United), apalagi mereka saat ini tengah berupaya mengejar PSM Makassar di puncak klasemen.
Dengan Odemwingie di lini depan Madura United, tim asuhan Gomes de Oliviera dipastikan lebih tajam, tampil tanpa pemain marquee player tersebut saja Madura United mampu membobol gawang Persegres Gresik United tiga gol pada pekan ke-9.
Apalagi motivasi Odemwingie pada pertandingan nanti dipastikan berlipat. Pasalnya, posisi top skor yang semula digenggamnya harus tergeser oleh penyerang PSM Makassar Reinaldo Elias Da Costa yang pada pertandingan berakhir mencetak dua gol untuk memastikan kemenangan telak timnya atas Persipura Jayapura, tim yang akan dijamu Madura United.
Bisa memainkan kembali marquee playernya disambut baik Pelatih Madura United, Gomes de Oliviera yang mengakui pengaruh pemain sekaliber Odemwingie cukup besar di timnya.
“Sangat senang rasanya setelah Odemwingie bisa kembali bermain. Bagaimanapun, keberadaan Odemwingie sangat berpengaruh terhadap pola permainan dan rasa percaya diri tim,” kata Gomes.
Namun demikian, Gomes tidak ingin mengesampingkan peran pemain lain dengan menyebut di timnya banyak pemain luar biasa di beberapa posisi.
“Kami harus memilih pemain yang paling siap dalam setiap pertandingan. Termasuk apakah akan memersiapkan Asep dan Odemwingie sejak menit awal nanti. Jika mereka sudah bisa main, saya senang, karena akan banyak pilihan nant,” ulasnya.
Momen sekarang dengan menjalani pertandingan kandang lebih awal (lawan Persipura Jayapura) memang bisa menjadi sebuah keuntungan bagi tim. Tetapi, setiap pertandingan selalu sarat emosi dan tekanannya berbeda-beda. “Sementara catatan kami, Persipura datang kesini baru dikalahkan oleh PSM. Motivasi bangkitnya mereka harus kami waspadai,” pungkasnya.
Artikel Tag: Liga 1, madura united, Persipura Jayapura, Peter Odemwingie, Marquee Player