Berita Liga 1 Indonesia: Bek Persib Nilai Setiap Tim Masih Saling Meraba Kekuatan
Liga Olahraga - Berita Liga 1 Indonesia: Baru 2 pekan digelar, gelaran Liga 1 sudah mulai menebar aura persaingan yang ketat. Bahkan tercatat tidak ada klub yang bisa meraih poin sempurna dalam 2 laga yang sudah mereka jalani musim ini.
PSM Makassar yang saat ini memimpin klasemen sementara cuma mengumpulkan poin 4 hasil dari satu kemenangan dan satu hasil imbang. Kesebelasan lain pun tak bisa merebut angka sempurna dan harus kehilangan poin sebab performa yang tak stabil.
Dikatakan oleh Tony Sucipto, di awal musim ini tiap kontestan memang kesulitan untuk langsung tancap gas. Karena mereka harus meraba dulu kekuatan lawan dan bahkan kekuatan tim sendiri. Persib pun saat ini sedang tercecer di posisi 13 hasil dari dua hasil imbang.
"Pertandingan perdana banyak tim yang memang kehilangan poin dan pertandingan kedua masih meraba. Memang kita pernah ketemu di TSC tapi di liga beda banyak yang berubah," jelas Tony dalam wawancara di Mes Persib, Rabu (26/4/2017).
Menurutnya satu hal yang membuat kekuatan Persib masih gamang adalah kehadiran para pemain muda. Regulasi PSSI yang mewajibkan setiap klub memainkan amunisi muda berumur di bawah 23 tahun memang menjadi kendala. Karena dari psikologis mereka cukup terbebani saat bermain dengan kostum Persib.
Disampaikan Tony, animo tinggi suporter hingga ekspektasi besar dari manajemen memang cukup membuat beban yang dipikul pemain sangat berat. Bahkan menurutnya untuk kaliber pemain top cukup kerepotan untuk bisa tampil dengan leluasa saat semua mata tertuju pada mereka.
"Awal Kompetisi sangat sulit karena main di kandang tapi lawan Arema. Apalagi dengan kompetisi sekarang memainkan pemain muda. Jangankan pemain muda pemain berlabel Timnas main di Persib langsung gimana," jelas Tony.
Namun dia tidak mau berkutat dengan masalah itu dan hanya satu misi dia akhir pekan ini. Pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu berniat membawa timnya untuk bangkit dan menerkam lawan berikutnya, Sriwijaya FC. Baginya poin penuh menjadi target yang wajib digapai.
"Mau ga mau kita harus menang karena udah 2 kali pertandingan kita dapat seri, padahal target kita 3 poin di pertandingan pertama. Pertandingan nanti 3 poin Harus," bebernya.
Artikel Tag: Tony Sucipto, Persib, Bandung, Liga 1