Kanal

Berita Kualifikasi Piala Dunia: Neymar Dapat Peringatan dari Pemain Bolivia

Penulis: Febrian Kusuma
09 Okt 2016, 17:47 WIB

Saat Yasman Duk Menyikut Neymar

Ligaolahraga – Berita Kualifikasi Piala Dunia: Striker Bolivia, Yasmani Duk, mengirimkan peringatan kepada bintang Brasil, Neymar Santos Junior untuk lebih menghormati lawan-lawannya. Hal itu ia lontarkan setelah Duk menyikut Neymar saat Bolivia dihancurkan Brasil dengan skor 5-0.

Yasmani Duk sama sekali tak menunjukkan rasa penyesalan setelah menyikut Neymar saat Bolivia kalah telak 5-0 dari Brasil dalam laga lanjutan babak kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL beberapa hari yang lalu. Akibat sikutannya tersebut, pelipis Neymar mengalami luka yang cukup serius dan mengucurkan banyak darah.

Bukannya malah meminta maaf, Duk justru memperingatkan bintang Barcelona tersebut untuk lebih menghormati lawan-lawannya. Di sisi lain, ia juga mengaku tak bermaksud melukai pemain 24 tahun tersebut.

“Dia ingin melakukan nutmeg, dan kemudian saya mengarahkan lengan ke arahnya,” kata Duk dilansir Marca.

“Saya tidak menyadari bahwa saya telah menyikutnya. Saya tidak pernah membahayakan pemain lawan sebelumnya, tapi sayangnya dia terluka.”

“Semua orang tahu bahwa sepak bola adalah olahraga yang melibatkan kontak fisik. Hidung saya pernah patah, dan tak ada yang mengatakan apa pun. Saya hanya ingin mencoba untuk mendapatkan bola, karena saya sudah membaca permainannya.”

“Untuk menjadi pemain terbaik di dunia, dia harus berhenti pamer dan mulai mencoba menghormati lawan-lawannya,” pungkasnya.

Meskipun terbukti menyikut Neymar, namun Yasmani Duk tak mendapatkan hukuman apa pun akibat perbuatannya tersebut.

Yasmani Duk sendiri adalah striker klub MLS (Major League Soccer), New York Cosmos yang saat ini sudah mencatat 10 penampilan untuk timnas Bolivia dan telah menyumbang satu gol.

Artikel Tag: Berita Liga Spanyol, Bolivia, Brasil, yasmani duk, Neymar

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru