Berita F1: Max Verstappen Tak Keberatan Jadi Pusat Perhatian
Ligaolahraga – Berita F1: Anak ajaib Red Bull, Max Verstappen, yang merasa dengan senang hati menjadi topik perbincangan di ajang Formula 1, sebenarnya tidak terlalu mempedulikan apa yang dibicarakan oleh orang-orang mengenai dirinya.
Usai menjadi pebalap termuda dalam sejarah Formula 1 yang sukses menyabet juara Grand Prix di Spanyol di tahun ini, driver asal Belanda itu menuai banyak pujian dan ketenarannya pun kian meroket.
Namun, seiring dengan berjalannya musim ini, Max Verstappen semakin menjadi sorotan, gaya mengemudinya yang agresif pun berada di bawah pengawasan.
"Jika bicara soal F1, saya selalu menganggapnya positif," imbuh pebalap remaja itu. "Entah itu negatif atau positif, itu bukan masalah. Selama mereka membicarakan Anda, itu bagus."
"Semua perhatian ini sama sekali tak memengaruhi saya. Bagi saya, yang paling penting adalah saat tampil di lintasan dan apa yang jadi fokus saya," tegasnya.
Mantan pebalap Toro Rosso itu juga pernah mengukir kenangan indah di Sepang, yakni saat dirinya menjadi pebalap termuda dalam sejarah Formula 1 yang berhasil mencetak poin di edisi Grand Prix Malaysia 2015.
"Kenangan saya tentang balapan di Malaysia tahun lalu sangatlah positif," kenangnya.
"Akhir pekan saat itu dimulai dengan sangat sulit, tapi kami berhasil membalikkannya... bahkan saat sesi kualifikasi (ia berada di posisi keenam di grid) dan lalu saat balapan, saya mengalami start yang juga tidak mudah, tapi saya berusaha menikmatinya."
"Saat itu, balapannya cukup bagus, tingkat kelembaban di sana yang tak mudah diterima tubuh pun membuatnya makin menarik, jadi saya sudah tak sabar untuk kesana lagi," tukas Verstappen.
Artikel Tag: Gp malaysia 2016, f1 2016, f1, Max Verstappen, Red Bull, Toro Rosso