Kanal

Berita Badminton: Rinov/Angelica Lolos Babak Ketiga Asia Junior Championships 2017

Penulis: Yusuf Efendi
27 Jul 2017, 19:44 WIB

Rinov Rivaldy-Angelica Wiratama/[Foto:PBSI]

LigaOlahraga - Berita Badminton: Pasangan ganda campuran Indonesia, Rinov Rivaldy/Angelica Wiratama, sukses melaju ke babak ketiga turnamen Asia Junior Championships 2017, setelah menyingkirkan pasangan asal India, Krishna Prasad Garaga/Rutaparna Panda, di babak kedua.

Namun, tiket ke babak ketiga tidak didapat dengan mudah oleh Rinov/Angelica karena harus bertarung selama tiga game dan 60 menit saat mengalahkan pasangan India itu dengan 21-12, 20-22 dan 21-18.

Game pertama berlangsung sangat mudah bagi unggulan pertama Rinov/Angelica yang terus menguasai jalannya permainan dan melaju dalam perolehan poin hingga menutup game pertama dengan skor yang cukup jauh 21-12.

Sayangnya, performa menurun Rinov/Angelica di game kedua dapat dimanfaatkan dengan baik oleh Krishna Prasad Garaga/Rutaparna Panda untuk membayar kekalahan di game pertama dan terus memimpin perolehan poin. Meskipun Rinov/Angelica sempat memaksakan setting, namun Krishna Prasad Garaga/Rutaparna Panda sukses mempertahankan keunggulan di poin kritis dan berhasil merebut game kedua dengan 20-22.

Tak mau mengulangi kesalahan yang sama, Rinov/Angelica bermain lebih rapih di game kedua dan tak terpancing oleh permainan lawan. Meskipun pasangan Krishna Prasad Garaga/Rutaparna Panda berhasil memangkas jarak, namun Rinov/Angelica berhasil menjaga jarak dan menutup game penentuan dengan 21-18, dan mengandaskan perlawanan Krishna Prasad Garaga/Rutaparna Panda untuk melaju ke babak ketiga Asia Junior Championships 2017.

“Game kedua mereka merubah pola. Awalnya kami kan menyerang, tapi cowoknya maju-maju dan mereka mempercepat permainan. Kami balik keserang terus. Sementara defend kami juga lagi nggak enak. Pemain cowoknya lumayan bagus. Dia kan juga unggulan satu di ganda putra,” kata Angelica mengenai lawannya.

“Game ketiga kami lebih nekat sama berani di lapangan. Karena performa kami lagi kurang bagus hari ini,” ujar Rinov.

Artikel Tag: Rinov Rivaldy, Angelica Wiratama, asia junior championships 2017

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru