Kanal

Berita Badminton: Greysia/Nitya melaju Ke Delapan Besar Turnamen Asia Championship 2016

Penulis: Yusuf Efendi
28 Apr 2016, 19:54 WIB

Greysia-Nitya[foto:badmintonindonesia.org]

Ligaolahraga - Berita Badminton | Pasangan Ganda Putri Andalan Indonesia Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari sukses menuju ke perempat final Turnamen Asia Championship 2016 setelah mengandaskan perlawanan Pasangan Malaysia Vivian Ka Mun Hoo/Wei Woon Khe dengan rubber game dengan skor 18-21, 22-20 dan 21-11.

Pertandingan yang berlansung di Wuhan Sports Center Gymnasium China (28/4/2016) waktu setempat, pada babak pertama pasangan Greysia/Nitya mencoba menekan pertahanan pasangan Vivian Ka Mun Hoo/Wei Woon Khe, namun devense pemain Malaysia yang kokoh membuat serangan yang dilancarkan Greysia/Nitya harus kandas dan tidak membuahkan hasil sehingga game pertama dapat direbut oleh pasangan Malaysia dengan skor 18-21.

Memasuki set kedua pasangan yang menempati Rangking Dua Dunia Greysia/Nitya mencoba bangkit dan tampil menyerang, namun pasangan Malaysia Vivian Ka Mun Hoo/Wei Woon Khe juga tidak mau kalah, terjadi kejar mengejar angka pada set ini, sehingga pada kedudukan 20-20 dilakukan jus, Pasangan yang merebut Juara di Turnamen Singapura Open Super Series 2016 ini dapat menambah dua poin kritis dan kemudian merebut set kedua dengan skor 22-20.

Di game penentuan Greysia/Nitya yang sudah diatas angin berusaha menekan habis pasangan Malaysia, yang kelihatan sudah terkuras staminanya di set kedua. Dan kemudian dapat dimanfaatkan oleh Greysia/Nitya untuk menutup game ketiga dan menyegel kemenangan dengan skor 21-11.

“Kami nggak bisa memungkiri, kondisi kebugaran cukup terkuras karena beberapa pertandingan beruntun untuk mengejar poin Olimpiade. Kami harus tetap fokus di lapangan. Mungkin untuk fisik, stamina dan pukulan masih bisa diakalin kalau capek. Tapi masalah fokus dan pikiran harus tetap dijaga.” Demikian komentar Greysia seusai kemenangan atas Vivian Ka Mun Hoo/Wei Woon Khe. Seperti dikutip oleh situs resmi PBSI badmintonindonesia.org

Artikel Tag: Greysia, Nitya, PBSI, BWF, asia championship 2016

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru