Kanal

Bayern Munich Bisa Pangkas Masa Peminjaman Frans Kratzig ke Stuttgart

Penulis: Febrian Kusuma
06 Nov 2024, 09:30 WIB

Frans Kratzig (Sumber: Ville Vuorinen/Getty Images)

Berita Liga Jerman: Sky Germany melaporkan bahwa Bayern Munich bisa menghentikan masa peminjaman Frans Kratzig ke VfB Stuttgart pada bursa transfer musim dingin Januari 2025 mendatang. Hal itu dikarenakan Kratzig tidak mendapat banyak kesempatan bermain di Stuttgart.

Menurut data di laman Transfermarkt, Frans Kratzig yang dipinjamkan ke VfB Stuttgart selama satu musim, terhitung sejak Juli 2024 yang lalu, itu hanya mencatat empat penampilan bersama tim utama dengan total waktu bermain selama 188 menit.

Minimnya menit bermain yang didapatkan Kratizg tak lepas dari penampilan apik yang ditunjukkan oleh Maximilian Mittelstädt di pos bek tengah. Frans Kratzig semakin sulit mendapat kesempatan bermain setelah pelatih Sebasian Hoeness juga lebih memilih untuk memainkan Ramon Hendriks apabila Maximilian Mittelstädt harus absen.

Akan tetapi keputusan untuk memangkas masa peminjaman Kratizg belum final, karena VfB Stuttgart bisa saja menjanjikan pemain muda berusia 21 tahun itu lebih banyak kesempatan bermain pada paruh kedua musim 2024/25 kali ini. Stuttgart membutuhkan skuad yang cukup besar untuk melakukan rotasi, karena kini mereka akan bermain di tiga kompetisi sekaligus, yakni DFB Pokal, Bundesliga, dan Liga Champions Eropa.

Saat ini Kratizg masih terikat kontrak bersama Bayern Munich hingga musim panas 2027 mendatang, dan menurut informasi di laman Transfermarkt kini ia memiliki nilai pasar sebesar dua juta euro atau setara dengan 34 miliar rupiah.

Artikel Tag: Bayern Munich, Frans Kratzig, vfb stuttgart

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru