Bayern Mau Perpanjang Kontrak Dayot Upamecano? Naikkan Dulu Gajinya

Penulis: Febrian Kusuma
05 Apr 2025, 07:30 WIB
Dayot Upamecano

Dayot Upamecano (Sumber: Luciano Lima/Getty Images)

Berita Liga Jerman: Saat ini kontrak bek internasional Perancis, Dayot Upamecano, bersama Bayern Munich hanya akan berlangsung hingga musim panas 2026 mendatang. Bayern dipastikan tidak akan mudah apabila mereka ingin memperpanjang kontraknya, karena Upamecano menuntut kenaikan upah yang cukup signifikan.

Saat ini Dayot Upamecano memiliki upah sebesar sepuluh juta euro atau setara 179 miliar rupiah per tahun. Menurut jurnalis Kicker, Georg Holzner, Upamecano menuntut agar klub penghuni Allianz Arena itu bersedia memberinya upah sebesar 20 juta euro per tahun, mirip dengan apa yang didapatkan oleh rekan setimnya, Jamal Musiala, Manuel Neuer, dan Joshua Kimmich, yang baru-baru ini telah secara resmi memperpanjang kontraknya.

“Dayot Upamecano, yang ingin diperpanjang kontraknya oleh Bayern hingga setelah 2026, mengarahkan tuntutannya sejalan dengan kenaikan gaji rekan-rekan setimnya yang baru-baru ini memperpanjang kontrak mereka,” tulis laporan di laman Kicker.

Perekrutan Upamecano memang keputusan yang cukup cerdik dari Bayern Munich, karena mereka berhasil mendatangkan bek belia dan berkualitas dengan harga yang cukup murah, kala itu sebesar 42.5 juta euro dari RB Leipzig pada musim panas 2021 yang lalu. Kini Upamecano memiliki nilai pasar sebesar 50 juta euro, menyusul penampilan apiknya dalam beberapa musim terakhir bersama Bayern.

Pada musim ini bek berusia 26 tahun itu berhasil mencatat 33 penampilan dari semua kompetisi bersama Bayern Munich, mencetak dua gol dan menyumbang satu assist. Akan tetapi, sayangnya kini Upamecano sedang mengalami cedera lutut dan mengharuskannya absen cukup lama dari lapangan.

Artikel Tag: Dayot Upamecano, Bayern Munich

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru