Baroni Komentari Kemenangan Susah Payah Lazio Atas Lecce di Vila del Mare
Berita Liga Italia: Marco Baroni mengakui Lazio mulai merasa kelelahan setelah menjalani jadwal pertandingan yang padat setelah meraih kemenangan susah payah atas tuan rumah Lecce dengan skor 2-1 yang bermain dengan 10 orang di pertandingan Serie A yang berlangsung pada Sabtu (21/12) malam waktu setempat.
Lazio berbekal kekalahan memalukan 6-0 dari Inter yang belum terlupakan pada Senin lalu jadi kepercayaan mereka masih terbilang rendah saat bertandang ke Stadio Via del Mare. Mereka unggul melalui penalti Taty Castellanos setelah Frederic Guilbert mengeluarkan bola dari dalam kotak penalti dengan lengannya, namun Lecce mampu menyeimbangkan kedudukan melalui tendangan voli Tete Morente.
Namun Biancocelesti sukses membawa pulang tiga poin sempurna setelah pemain pengganti Adam Marusic menyarangkan gol kemenangan di menit ke-87, dan tuan rumah masih berusaha menyeimbangkan kedudukan akan tetapi peluang Mohamed Kaba melalui sundulan kepalanya masih membentur mistar di menit akhir pertandingan.
‘’Ini sedikit berantakan dibandingkan biasanya, Lecce sangat gigih menghadapi tantangan seperti yang sudah kami perkirakan. Sama sekali tidak menguntungkan bagi kami bermain melawan 10 orang,’’tandas Baroni via Sky Sport Italia.
“Saya mengatakan kepada para pemain saat turun minum, kami harus terorganisir dan menghadapi dengan kepala dingin karena ini bukan pertandingan yang mudah.
‘’Di babak kedua kami membuat banyak umpan silang dan kurang kualitas, namun dalam 58 hari tim ini telah meraih 10 kemenangan dan hanya kalah dua kali. Di pertandingan berantakan ini, anda tidak akan menang kecuali anda bekerja keras dan memiliki mentalitas yang tepat. Anda harus memiliki keyakinan dan bersatu untuk terhindar dari kehilangan kesabaran.’’