Barcelona Kehilangan Luis Suarez Karena Cedera Betis Usai Kekalahan Kontra Levante
Berita Liga Spanyol: Luis Suarez menjalani tes sekembalinya ke Barcelona setelah mengalami cedera betis pada kekalahan mengejutkan dengan skor 1-3 dari Levante pada lanjutan La Liga hari Sabtu (2/11) kemarin.
Sang striker harus digantikan oleh Carles Perez ketika laga baru berjalan 40 menit, saat La Blaugrana baru saja membuka keunggulan lewat eksekusi penalti Lionel Messi, sebelum Levante mencetak tiga gol dalam kurun waktu tujuh menit saja pada babak kedua.
Hasil pemindaian awal mengindikasikan bahwa Suarez mengalami ketidaknyamanan pada soleus kaki kanannya, dan setelah serangkaian tes sekembalinya ke Barcelona, kecemasan awal mengenai cedera ini pun terkonfirmasi.
Itu berada pada area yang sama yang membuat sang striker berusia 32 tahun itu menepi pada awal musim ini. Belum diketahui berapa lama Suarez akan absen, namun ia dipastikan tidak akan bisa tampil pada pertandingan kontra Slavia Praha dan Celta Vigo, juga bersama tim nasional Uruguay pada jeda internasional bulan November ini.
Sang striker timnas Uruguay ini sempat menepi selama satu bulan setelah mengalami cedera pada otot betis yang sama saat Barca menelan kekalahan 0-1 pada pertandingan pembuka La Liga musim ini kontra Athletic Bilbao di San Mames.
Suarez telah berhasil menyarangkan enam gol dari sembilan pertandingan di pentas domestik sejak kembali ke lapangan mulai 14 September, selagi menciptakan dua gol dan sebuah assist dari tiga penampilan di Liga Champions.
Artikel Tag: Luis Suarez, Barcelona, Levante