Bali United Tampil Produktif, Teco Puji Dua Pemain Ini
Berita Liga 1 Indonesia: Bali United menjadi salah satu tim paling produktif di Liga 1 Indonesia musim 2022/2023. Torehan 21 gol yang berhasil disarangkan Serdadu Tridatu hanya kalah dari Borneo FC yang mengukuhkan diri sebagai tim paling produktif dengan torehan 23 gol dari 10 pertandingan yang sudah dilakoni.
Progres positif yang ditunjukkan tim asuhan Stefano Cugurra Teco itu didapat berkat permainan kolektif dan semakin padunya kerja sama antar pemain. Meskipun kerap kali terjadi bongkar pasang pemain dalam susunan starter, tetapi seluruh amunisi mampu bermain apik.
Tajamnya produktivitas gol Bali United pada awal musim ini tentu tidak dapat terlepas dari suplai bola yang akurat. Sehingga dari umpan yang tepat sasaran, gol-gol penting mampu diciptakan.
Sejauh ini, terdapat dua pemain yang menjadi kreator penting di balik terciptanya gol Serdadu Tridatu. Mereka adalah Fadil Sausu dan Privat Mbarga.
Keduanya total menyumbangkan 10 assist dalam 10 pertandingan awal Liga 1 musim 2022/2023. Fadil Sausu memimpin dengan total 6 assist dan Privat Mbarga mengikuti dengan 4 assist.
Pemilik nomor punggung 14 itu telah memberi masing-masing satu umpan matang di balik gol Bali United ke gawang Rans Nusantara FC (4/8), Arema FC (13/8), Barito Putera (18/8), Persik Kediri (27/8), dan dua umpan ketika melawan Dewa United FC (10/9).
Sementara itu, Privat Mbarga mencatatkan empat assist kala Bali United berlaga menghadapi Persib Bandung (23/8), Persik Kediri (27/8), dan dua umpan saat bersua Dewa United FC (10/9). Catatan ini pun semakin melengkapi torehan lima golnya musim ini.
Stefano Cugurra Teco pun mengaku puas dengan kinerja kedua pemainnya itu dalam membantu Serdadu Tridatu bersaing di papan atas.
"Fadil pemain yang sudah lama ada di Bali United. Dia pemain berpengalaman dan sudah bantu tim ini juara dua kali di Liga 1," katanya seperti dilansir laman resmi klub.
"Privat juga datang dari Liga Kamboja untuk bantu tim juara musim lalu. Kedua pemain ini tentu memiliki kontribusi yang baik untuk tim sejauh ini," tambah Teco.
Artikel Tag: Bali United, Liga 1, Teco, fadil, Privat Mbarga