Kanal

Bahagianya Emiliano Martinez Bantu Aston Villa Singkirkan Lille

Penulis: Demos Why
19 Apr 2024, 07:26 WIB

Emiliano Martinez. (Foto: Catherine Steenkeste)

Berita Liga Konferensi: Kiper Aston Villa, Emiliano Martinez, mengaku bahagia ia turut andil dalam keberhasilan timnya menyingkirkan Lille di babak perempat final UEFA Conference League.

Hasil memuaskan didapatkan oleh Aston Villa pada pertandingan leg kedua babak perempat final UEFA Conference League musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Lille di Stade Pierre-Mauroy, Jumat (19/4) dini hari WIB, the Irons meraih kemenangan dramatis melalui drama adu penalti.

Pada laga tersebut, tim tuan rumah unggul dua gol lebih dulu melalui aksi Yusuuf Yazici dan Benjamin Andre. Namun, pada menit ke-87, Matty Cash berhasil mencetak gol yang membuat agregat menjadi imbang 3-3. Sayangnya, hingga babak tambahan usai, agregat imbang bagi kedua tim masih tetap bertahan. Villa lantas meraih kemenangan 3-4 melalui drama adu penalti.

Kemenangan itu sendiri tak bisa lepasa dari peran Emiliano Martinez. Pasalnya, kiper asal Argentina tersebut menggagalkan tendangan penalti Nabel Bentaleb dan kemudian Benjamin Andre, tepat sebelum adu penalti tampaknya akan berakhir dengan sudden death.

Selepas laga usai, EmilianoMartinez memberikan komentarnya. Martinez mengaku bahagia bisa memberikan kontribusi bagi Aston Villa.

"Ini merupakan perjalanan yang luar biasa sepanjang karier saya," kata Martinez kepada TNT sports setelah pertandingan.

"Saya seorang yang percaya dan pekerja keras. Sudah menjadi takdir saya untuk menang di sini lagi."

"Saya memiliki reputasi membuang-buang waktu karena kiper lain juga melakukan hal yang sama. Saya dikartu merah di babak pertama meskipun kami kalah dalam pertandingan, jadi saya tidak tahu apa yang diinginkan wasit dari saya. Kemudian, tidak ada bola di titik penalti, jadi saya meminta bola dari ball boy, dan kemudian saya dikartumerah - saya tidak mengerti peraturannya."

"Saya selalu mengatakan bahwa sepanjang karier dan penampilan pribadi saya, tim saya membutuhkan saya pada saat-saat itu. Kemarin kami menonton Real Madrid vs Man City, manajer selalu mengatakan mungkin kami bisa melakukan adu penalti dan di kepala saya, pada saat-saat seperti itu, saya menguasai kotak penalti."

"Kelompok pemain dan manajer ini benar-benar istimewa. Para pemilik juga sangat terlibat, Wes dan Nassef, mereka benar-benar berada di belakang kami. Rasanya seperti kami akan melakukan sesuatu yang istimewa. Saya tidak tahu apakah itu Liga Champions atau Conference League, tetapi kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk klub sepak bola ini."

Artikel Tag: Emiliano Martinez, Aston Villa, Lille, UEFA Conference League

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru