Bagus Nirwanto Dan 100 Penampilan Bersama PSS Sleman
Berita Liga 1 Indonesia: Kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto berhasil mencatatkan tinta emas bersama Super Elang Jawa, setelah mencatatkan 100 penampilan kala menghadapi Barito Putera pada pekan ke-23 Liga 1 Indonesia musim 2021/202 di stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Minggu (6/2) malam.
Terkait penampilannya yang ke-100 tersebut, Bagus Nirwanto mengaku bangga karena dapat berkontribusi maksimal untuk tim kebanggaan Sleman Fans itu.
"Hari ini adalah penampilan saya ke 100 untuk PSS Sleman di liga Indonesia. Tentu saya bangga bermain untuk tim besar, yakni PSS Sleman," ujar pemain yang karib disaa Munyeng itu seperti dilansir laman resmi klub.
Pria kelahiran Sidoarjo ini juga menambahkan ingin membawa PSS Sleman lebih maju lagi dan bersyukur masih bersama Laskar Sembada sampai titik ini.
"Besyukur bisa mencatatkan nama saya di penampilan ke-100 bersama klub ini. Untuk ke depannya semoga lebih baik lagi secara permainan dan lebih maju lagi," terang dia.
Laga tersebut berakhir manis untuk pemain bernomor punggung 3 itu. Dia tampil baik untuk membantu timnya merebut kemenangan dengan skor 1-0. Gol tunggal timnya di laga itu disumbangkan Wander Luiz pada menit ke-58'.
"Saya mewakili para pemain kami bersyukur meraih poin 3 pada pertandingan hari ini. Tentunya ini sangat sulit, tapi kita harus bekerja keras disitu dan akhirnya kita bisa meraih poin di pertandingan ini," tambahnya.
Diakuinya, pertandingan kontra Barito Putera itu tidak berjalan mudah, apalagi mereka harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-73', setelah Aaron Evans di kartu merah.
"10 menit terakhir kami lebih ditekan karena Aaron kartu merah. Tapi kita tetap fokus disitu dan Alhamdulillah anak-anak kerja keras serta displin. Kerja keras pemain berbuah 3 poin untuk pertandingan malam ini," pungkas dia.
Artikel Tag: bagus nirwanto, PSS Sleman, Barito Putera, Liga 1