Kanal

Ayah Thiago Motta Buka Suara soal Situasi Anaknya di Juventus

Penulis: Rei Darius
16 Mar 2025, 19:30 WIB

Masa depan Thiago Motta sedang dipertanyakan (Image: Juventus)

Berita Liga Italia: Dario Canovi, ayah dari agen yang mewakili Thiago Motta, buka suara soal masalah yang dialami sang anak selama menangani Juventus yang terpuruk jelang laga kontra Fiorentina.

I Bianconeri sedang berupaya bangkit pada akhir pekan ini ketika bertanding ke Stadio Artemio Franchi untuk laga lanjutan Serie A, Senin (17/3) dini hari WIB.

Sebab, nasib Thiago Motta selaku pelatih sedang dipertanyakan seiring dengan kekalahan telak dengan skor 0-4 dari Atalanta pada pekan lalu.

Kekalahan itu seakan memastikan Juve tidak lagi ikut dalam perburuan gelar Scudetto pada musim ini karena sudah tertinggal sembilan poin dari Inter Milan selaku pemuncak klasemen Serie A.

Motta juga dipastikan tidak akan mengakhiri musim ini dengan gelar lantaran Juve juga sudah tersingkir dari Liga Champions, Coppa Italia, dan Piala Super Italia.

Pertandingan kontra Fiorentina bisa menjadi penentu nasib sang pelatih, yang kabarnya bisa dipecat jika Juve meraih hasil minor lagi.

Kini, Dario Canovi, ayah dari Alessandro, agen yang mewakili Motta, berbicara tentang masalah yang dihadapi oleh sang juru taktik yang sempat dipuji ketika menangani Bologna musim lalu.

"Pengalamannya di Juventus telah menjadi salah satu yang bermasalah sejauh ini," kata Canovi kepada Tele Lombardia.

"Tahun lalu, semua orang berbicara dengan pujian untuknya. Kini, segalanya menjadi negatif dengan semua yang telah dikatakan," tambahnya.

"Dia mengakui kesalahannya, namun tidak ada yang menganalisis secara objektif tentang apa yang terjadi di Juventus selama delapan bulan terakhir."

Artikel Tag: Thiago Motta, Juventus, Dario Canovi, Fiorentina

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru