Atletico Madrid Sambut Liga Champions Musim Ini Dengan Lebih Percaya Diri
Berita Liga Champions: Atletico Madrid menyambut Liga Champions musim 2021/22 ini dengan lebih percaya diri dengan status mereka sebagai juara La Liga musim lalu. Tim besutan Diego Simeone tergabung di Grup B bersama Liverpool, Porto dan Milan.
Pengundian penyisihan grup Liga Champions berlangsung Kamis (26/08) malam waktu setempat, lima klub La Liga mengikuti kompetisi akbar sepak bola Eropa musim ini yang diwakili oleh Atletico Madrid, Barcelona, Real Madrid, Sevilla dan Villarreal. Ada lima klub yang terlibat dikarenakan Villarreal tampil sebagai juara Liga Europa musim lalu meski mereka finis di luar empat besar, dengan mengalahkan Manchester United di final yang berlangsung di Gdansk
Atletico Madrid tergabung di Grup B bersama Liverpool, Porto dan Milan. Real Madrid di Grup D bersama Inter, Shaktar Donetsk dan Sheriff. Barcelona berada di grup E bersama Bayern Munich, Benfica dan Dynamo Kyiv. Sementara Villarreal di Grup F bersama Manchester United, Atalanta dan Young Boys, Sevilla di Grup G bersama Lille, Salzburg dan Wolfsburg.
Los Rojiblancos menuju kompetisi UCL musim ini dengan kepercayaan diri yang lebih tinggi, mereka memenangkan La Liga musim lalu dengan keunggulan dua poin di pertandingan terakhir. Kini target utama klub ibukota Spanyol di era Diego Simeone adalah menaklukkan kompetisi akbar Eropa tersebut dan menyabet trofinya. Sebelumnya mereka pernah melangkah dalam dua final pada 2014 dan 2016 dan dua-duanya ditaklukkan oleh Los Blancos, namun kali ini para penggemar Atleti tentunya berharap akan berbeda.
Artikel Tag: Atletico Madrid, liga champions, Grup B