Kanal

Atletico Madrid Melepas Defender Veteran ke Trabzonspor

Penulis: Vina Enza
23 Jul 2024, 17:02 WIB

Stefan Savic (foto:twitter)

Berita Transfer: Atletico Madrid dikabarkan siap melepas defender veteran, Stefan Savic ke klub asal Turki, Trabzonspor di musim panas ini. Sekaligus mengakhiri masa baktinya selama sembilan tahun di ibukota Spanyol.

Bek tengah Atletico Madrid, Stefan Savic kabarnya siap meninggalkan klub setelah menghabiskan separuh kariernya di era Diego Simeone. Savic direkrur dari Fiorentina dengan mahar senilai 12 Juta Euro.

Pemain 33 tahun tersebut telah menerima tawaran dari Trabzonspor seperti dilansir Relevo dan sang defender akan hengkang dengan bebas transfer. Kontraknya masih menyisakan satu tahun setelah diperpanjang otomatis musim ini karena jumlah pertandingan yang telaj dilakoninya musim lalu.

Klub asal Turki tersebut telah menawarkan kontrak selama tiga tahun dan Los Rojiblancos akan menerima kompensasi yang jumlahnya kecil. Savic sudah tidak lagi efektif seperti di tahun-tahun sebelumnya di Atletico dan dipinggirkan dari rencana pelatih Diego Simeone.

Lini pertahanan menjadi salah satu area penting yang ingin ditingkatkan oleh Los Colchoneros di musim panas ini dan Robin Le Normand siap didatangkan dalam waktu dekat.

Selama sembilan tahun bergabung dengan tim besutan Diego Simeone sejak direkrut dari Fiorentina, defender internasional Montenegro tersebut secara keseluruhan telah menorehkan 297 penampilan dan menyumbangkan tiga gol.

Savic menyusul sejumlah pemain dari tim utama yang telah lebih dahulu dilepas yakni Memphis Depay, Gabriel Paulista, Mario Hermoso, Caglar Soyuncu, Saul Niguez dan Alvaro Morata.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Trabzonspor, Stefan Savic

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru