Atletico Madrid Bersaing Dengan Spurs dan Barcelona Dalam Perburuan Dodo

Penulis: Vina Enza
20 Apr 2025, 18:25 WIB
Defender incaran Atletico Madrid

Dodo

Berita Transfer: Atletico Madrid kabarnya harus bersaing dengan beberapa klub raksasa Eropa lainnya termasuk Barcelona dan Tottenham Hotspur dalam perburuan servis full bek asal Brasil, Dodo yang saat ini bermain di Serie A bersama Fiorentina. Klub-klub peminat akan memulai pergerakan menjelang dibukanya bursa musim panas nanti.

Menurut kabar yang dilansir media Spanyol, AS mengungkapkan bahwa Dodo diminati oleh Tottenham, Atletico Madrid, AC Milan dan Juventus yang juga ingin merekrut full bek Fiorentina tersebut musim panas nanti. Akan tetapi empat klub tersebut kabarnya tertinggal dari Barcelona dalam perburuan servisnya, sedangkan klub Serie A tersebut meminta mahar senilai 25 Juta Euro untuk melepas bek sayap asal Brasil tersebut.

Domilson Cordeiro dos Santos yang dikenal dengan Dodo telah membuktikan diri sebagai salah satu full bek terbaik di Serie A sejak bergabung dengan La Viola dari Shakhtar Donetsk pada Juli 2022. Pemain asal Taubate tersebut menghabiskan awal kariernya di Brasil dan merupakan lulusan akademi Coritiba FC.

Pemain berusia 26 tahun itu pindah ke Eropa pada tahun 2018 dan mengasah kemampuannya di Shakhtar Donetsk dan Vitoria Guimaraes. Akan tetapi, sang pemain telah menemukan pijakan yang stabil selama bermain di La Viola, dan semakin kuat dalam tiga tahun terakhir. Bek sayap asal Brasil itu telah tampil lebih dari 100 kali sejauh ini untuk Fiorentina sambil menyumbang satu gol dan sembilan assist.

Sementara itu, perkembangan sang pemain tidak luput dari perhatian, menarik perhatian beberapa klub ternama di seluruh Eropa. Barcelona, ​​Tottenham Hotspur, dan Los Rojiblancos termasuk di antara lima klub yang bersaing untuk mendapatkan tanda tangannya menjelang bursa transfer musim panas.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Fiorentina, Dodo

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru