Kanal

AS Roma Siap Berikan Menit Bermain Reguler untuk Endrick Felipe

Penulis: Rei Darius
21 Nov 2024, 10:43 WIB

Endrick Felipe diminati AS Roma (Image: Getty)

Berita Transfer: Surat kabar asal Spanyol, Diario Sport, mengabarkan bahwa AS Roma asuhan Claudio Ranieri akan mengajukan penawaran peminjaman untuk Enrick Felipe kepada Real Madrid pada bursa transfer bulan Januari mendatang.

I Giallorossi sedang kesulitan pada musim ini dan mereka sudah dilatih oleh pelatih ketiganya di musim ini setelah memecat Daniele De Rossi dan Ivan Juric.

Mereka telah membuat Claudio Ranieri turun gunung setelah sempat pensiun, dan dia perlu meningkatkan kualitas di lini serang demi mendukung Artem Dovbyk.

Menurut laporan dari Sport, beberapa klub tertarik untuk meminang wonderkid Real Madrid, Endrick Felipe, pada bursa transfer bulan Januari mendatang, dan AS Roma berada dalam daftar tersebut.

Sang penyerang timnas Brasil masih berusia 18 tahun, namun Los Blancos sudah rela membayar 50 juta euro plus bonus untuk membelinya dari Palmeiras pada bursa transfer musim panas lalu.

Dia hanya mampu bermain 10 kali untuk klub sejauh ini dengan hanya beraksi selama total 122 menit di lapangan, namun mampu mencetak dua gol dan sebuah assist.

Peminjaman pada bursa transfer Januari tampak dibutuhkan oleh Endrick untuk mengasah kualitasnya dan juga membiasakan diri dengan sepak bola Eropa.

Namun, sebagaimana dilansir dari Football-Italia, Roma bukan satu-satunya potensi pelabuhan untuk sang bocah ajaib asal Brasil. 

Sebab, Southampton dari Liga Inggris juga berminat kepadanya, selagi bermain di Real Valladolid akan menguntungkan Endrick untuk membiasakan diri di sepak bola Spanyol.

Artikel Tag: Endrick Felipe, AS Roma, Real Madrid

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru