Kanal

Arema FC Sesalkan Lambatnya Sosialisai PT LIB Terkait Pemain Asing

Penulis: Dayat Huri
17 Feb 2018, 12:00 WIB

Rodrigo Ost dos Santos saat berlatih bersama Arema FC/foto sumber bola

Berita Liga 1 Indonesia: Manajemen Arema FC menyesalkan langkah PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku penyelenggara liga yang tidak meloloskan salah seorang pemain asingnya, Rodrigo Ost dos Santos dalam verifikasi pemain asing anyar untuk Liga 1 Indonesia 2018.

Penyesalan manajemen Singo Edan bukan lantaran regulasi yang dibuat PT LIB tapi lebih kepada terlambatnya sosialisasi yang dilakukan terkait regulasi yang ditetapkan untuk bisa merekrut pemain asing.

General Manager (GM) Arema FC, Ruddy Widodo menilai terlambatnya sosialisasi yang dilakukan PT LIB memberikan pengaruh negatif terhadap tim yang sudah jauh-jauh hari melakukan persiapan untuk memastikan kesiapan jelang digulirkannya Liga 1 Indonesia 2018.

"Yang kami sesalkan regulasi ini tidak jauh-jauh hari ditetapkan, idealnya regulasi ditetapkan setidaknya tiga bulan sebelum kick off, tentu ini berhubungan dengan persiapan klub dalam membangun tim, termasuk perekrutan pemain asing, sehingga klub bisa menyesuaikan, itu berlaku untuk regulasi apa pun," terang Ruddy Widodo seperti dinukilkan We Aremania.

Ruddy Widodo mengaku pihaknya tidak pernah komplen terhadap setiap regulasi yang ditetapkan operator liga. Namun demikian, dia meminta kepada PT LIB untuk bisa menjalankan regulasi tersebut dengan konsisten.

"Memang sekarang tergantung kita sendiri maunya seperti apa, kita tahu dan tidak menutup mata, musim lalu saja pemain asing yang berkualitas bahkan berprestasi hingga masuk sebagai top skorer saja sebenarnya juga tidak lolos verifikasi, tapi musim ini sepertinya lebih ketat," terangnya.

Di sisi lain, Pelatih Kepala Arema FC Joko Susilo juga cukup menyesalkan gagalnya Rodrigo berseragam Arema FC. Hal itu lantaran di beberapa pertandingan terakhir, termasuk saat tampil di Piala Presiden 2018, mantan pemain Mitra Kukar itu memainkan peran yang cukup penting di tim Singo Edan.

"Karena regulasi, Rodrigo tidak bisa bermain, ya kita dengan berat hari harus melepasnya, mau tidak mau, kita harus memainkan opsi tanpa Rodrigo atau mencari pemain pengganti," ujar pelatih yang akrab disapa Gethuk ini.

 

Artikel Tag: Liga 1, arema fc, pt liga indonesia baru, pt lib, Rodrigo Ost dos Santos

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru