Kanal

Arema Cronus Siap Lawan Siapapun

Penulis: Dhimas
12 Sep 2015, 08:54 WIB

Lancine Kone, jadi andalan Arema Cronus pada Piala Presiden 2015

Ligaolahraga.com – Babak penyisihan grup Piala Presiden 2015 sudah berakhir kemarin Kamis (10/9). Pertandingan pamungkas yang menemukan Persib Bandung dan Martapura FC menghasilkan Maung Bandung yang menjadi juara Grup A.

Untuk melanjutkan ke babak perempat final Piala Presiden 2015, Mahaka Sports dan Entertainment selaku pihak penyelenggara akan melakukan drawing di meeting room Hotel Royal Kuningan, Jakarta, pada Jumat (11/9) ini.

"Saya berharap semua perwakilan klub datang untuk turut menyaksikan keseruan dari pengundian itu," kata Hasani Abdulgani, seperti dilansir Goal.

Delapan tim yang lolos adalah Persib Bandung, Persebaya Surabaya, Arema, Sriwijaya FC, Bali United, Mitra Kukar, PSM Makassar dan Pusamania Borneo FC.

Mekanisme undian sejauh ini masih belum ada perubahan dari format awalnya, yaitu sang juara masing – masing grup akan bertemu dengan para runner-up. Tidak ada halangan bagi sang juara dan sang runner-up grup dari peringkat yang sama untuk bertemu, semuanya bebas.

Pihak Arema, harus mewaspadai Persib Bandung. Namun, skuat Singo Edan mengaku sudah siap jika hasil undian mempertemukan kedua tim biru. Ini adalah risiko menjadi runner-up dan  harus diterima oleh Singo Edan yang harus bertemu lawan-lawan dari juara grup lain.

Tetapi, menurut Ruddy Widodo hal itu tidak menjadi masalah dan Arema siap bermain melawan siapa saja. Karena di babak knock-out semua tim yang lolos adalah tim bagus karena sudah terbukti menyingkirkan lawan-lawannya.

"Arema siap melawan siapapun lawannya di babak delapan besar," kata Ruddy, seperti dilansir Goal.

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru