Kanal

Angel Reese Akhiri Musim Lebih Cepat Karena Cedera Pergelangan Tangan

Penulis: Viggo Tristan
08 Sep 2024, 09:50 WIB

Angel Reese tutup musim lebih cepat karena cedera pergelangan tangan. (Gambar: Fox News)

Berita Basket WNBA : Rookie Chicago Sky yaitu Angel Reese terpaksa mengakhiri perjalanannya di WNBA musim 2024 kali ini karena mengalami cedera pergelangan tangan. Akibat cedera yang cukup parah itu, ia terpaksa naik meja operasi.

Sebagaimana diketahui, Angel Reese merupakan salah satu rookie yang cukup tenar di edisi WNBA tahun ini. Ia terpilih para urutan ketujuh oleh Chicago Sky. Pada musim perdananya di kompetisi WNBA, Reese telah bermain sebanyak 34 kali dengan torehan rata-rata sekitar 13 poin dan 13 rebound per pertandingan. Ia pun diperbincangkan untuk meraih gelar Rookie of the Year bersamaan dengan Caitlin Clark yang saat ini memperkuat Indiana Fever.

Sayang, perjalanan Reese di musim perdananya harus berakhir lebih cepat. Melalui sosial media pribadinya, ia mengumumkan bahwa akan menjalani tahapan operasi. Langkah tersebut membuatnya tidak bisa melanjutkan musim debutnya hingga tuntas.

"Tahun yang luar biasa. Saya tidak pernah membayangkan poin terakhir di musim rookie saya adalah tembakan tiga angka, tetapi mungkin itu adalah perkataan Tuhan, beri saya sedikit gambaran tentang apa yang akan saya lihat lebih banyak di Tahun ke-2," tutur Reese.

"Saya dipenuhi dengan emosi saat ini karena saya mengalami cedera yang mengakhiri musim, tetapi juga dipenuhi dengan begitu banyak rasa syukur atas apa yang akan terjadi selanjutnya. Meskipun ini adalah waktu Tuhan dan bukan waktu saya, saya akhirnya dapat memberikan diri saya istirahat fisik dan mental. 'Tuhan memberikan pertempuran terberatnya kepada prajuritnya yang terkuat'." tukasnya.

Artikel Tag: Angel Reese, Chicago Sky

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru