Kanal

Andrea Cambiaso Dikagumi Thiago Motta tapi Masih Punya Kekurangan

Penulis: Rei Darius
20 Okt 2024, 18:10 WIB

Andrea Cambiaso menjadi kapten di laga Juventus melawan Lazio (Image: Juventus)

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Thiago Motta, mengagumi sosok Andrea Cambiaso, namun sang pemain serbabisa masih perlu memperbaiki beberapa hal.

Si Nyonya Tua kembali berjuang di Serie A pada saat menjamu Biancoceleste di Allianz Stadium pada Minggu (20/10) dini hari WIB.

Mereka sudah mendapatkan keuntungan di awal laga setelah Alessio Romagnoli dikartu merah pada menit ke-24 karena menjegal Pierre Kalulu yang melakukan pergerakan berbahaya di dekat kotak penalti.

Meski begitu, Juventus kesulitan untuk membuka skor selagi 10 pemain Lazio memperlihatkan ketangguhan dan kiper Ivan Provedel melakukan serangkaian penyelamatan yang membuat Bianconeri frustrasi.

Upaya Bianconeri akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-85, ketika umpan Juan Cabal dari sayap kiri salah diantisipasi oleh bek Mario Gila hingga merobek gawang yang dikawal oleh Provedel.

Andrea Cambiaso secara mengejutkan menjadi kapten dalam pertandingan ini, dan pelatih Thiago Motta tak sungkan memujinya.

"Andrea telah menjadi pemain penting, tak hanya untuk Juventus, namun juga untuk [timnas] Italia," kata Motta seusai laga kontra Lazio kepada Sky Sport Italia.

"Dia bisa bermain di lini tengah, sebagai wing-back, sebagai full-back, atau penyerang. Dia harus fokus untuk mempertahankan keseimbangannya baik secara fisik dan mental, karena dia akan bermain dalam banyak laga sekarang," katanya.

Meski begitu, Motta mengatakan bahwa Cambiaso masih perlu memperbaiki beberapa hal.

"Ada beberapa area yang perlu diperbaiki olehnya. Sebagai contoh, ketika dia bertahan sebagai full-back, namun dia siap untuk belajar."

Artikel Tag: Andrea Cambiaso, Juventus, Thiago Motta

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru