Ancelotti Akhirnya Restui Kepergian Casemiro ke MU
Berita Liga Spanyol: Kabar gembira untuk para penggemar Manchester United. Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti telah memberikan lampu hijau kepada Casemiro untuk pergi.
“Saya berbicara dengan Casemiro pagi ini. Dia ingin mencoba tantangan baru, peluang baru. Saya dan klub memahaminya. Dengan apa yang dia lakukan di klub ini dan orangnya, kami harus menghormatinya. Ada pembicaraan sekarang, tidak ada yang resmi, tetapi dia ingin pergi,” kata Ancelotti.
Sang gelandang berusia 30 tahun sedang dalam perjalanannya ke Old Trafford dalam transfer yang kabarnya bakal bernilai total 70 juta euro, sudah termasuk bonus. Menurut kabar dari Inggris,
Casemiro bisa menyelesaikan transfernya pada akhir pekan ini, dengan tes medis disebutkan bisa digelar dalam waktu beberapa jam ke depan pada hari Jumat (19/8) ini. Transfernya begitu mulus sejak kabar ketertarikan Manchester United muncul pertama kalinya pada hari Selasa (16/8) lalu, seiring dengan mangkraknya transfer Adrien Rabiot dari Juventus.
Real Madrid tidak mencegahnya untuk pindah karena sudah memiliki pengganti jangka panjangnya dalam diri Aurelien Tchouameni, yang direkrut dari AS Monaco pada bursa transfer musim panas ini.
Casemiro meninggalkan Real Madrid sebagai legenda klub setelah memenangkan lima gelar Liga Champions dan tiga gelar LaLiga. Dengan demikian, maka Casemiro jadi pemain kedua yang dilepas Real Madrid ke MU. Sebelumnya, pemain belakang asal Prancis tersebut juga telah lebih dulu bergabung dengan raksasa yang bermarkas di Stadion Old Trafford itu.
Artikel Tag: Casemiro, Real Madrid, Carlo Ancelotti