Aleksei Miranchuk Akan Pindah ke Atlanta United, Bukan D.C. United
Berita Liga Italia: Menurut Sky Sport Italia, penyerang Atalanta, Aleksei Miranchuk dilaporkan hampir bergabung dengan Atlanta United di Major League Soccer, bukan D.C. United.
Atalanta dan Atlanta United punya nama yang sangat mirip, namun berada di benua yang berbeda. Meskipun begitu, tawaran ini merupakan perubahan besar bagi sang pemain asal Rusia tersebut.
Beberapa tim MLS telah menunjukkan minat pada Aleksei Miranchuk, termasuk D.C. United, tetapi Atlanta United tampaknya menjadi favorit setelah klub tersebut mengirimkan proposal senilai 11 juta Euro untuk mengontraknya.
Dia akan berusia 29 tahun pada bulan Oktober dan akan meninggalkan Atalanta karena kontraknya di Bergamo akan berakhir pada Juni 2025.
Miranchuk sendiri memulai karir sepakbolanya bersama Lokomotiv Moscow, dimana dia kemudian melakukan lompatan besar dengan bermain ke Serie A pada tahun 2020 untuk Atalanta dengan biaya 14,5 juta Euro.
Dia menghabiskan musim 2022-23 dengan status pinjaman bersama Torino, kemudian kembali ke La Dea di mana dia membantu mereka memenangkan gelar juara Liga Europa musim kemarin, yang juga jadi catatan baru bagi klub tersebut.
Musim ini mereka juga akan bermain di Liga Champions, dan musim kemarin mereka berhasil masuk ke Final Coppa Italia, namun dikalahkan Juventus di laga puncak.
Sang pemain sendiri tampil cukup baik di Serie A musim kemarin, dimana dia berhasil mengemas empat gol dan 12 assist dalam 42 penampilan kompetitif musim ini, baik di kompetisi domestik maupun Eropa.
Artikel Tag: Aleksei Miranchuk