Kanal

Alasan KarlTzy Yakin ECHO PH Bisa Bekap ONIC Esports di Semifinal UB M4

Penulis: Fajar Muhammad Fajar
11 Jan 2023, 03:00 WIB

ECHO PH dalam wawancara dengan media pasca-laga melawan Team HAQ, hari Sabtu (7/1) via GGWP.ID

Berita Esports: Salah satu partai semifinal upper bracket fase gugur M4 World Championship mempertemukan ECHO PH vs ONIC Esports pada Kamis (12/1). Jungler ECHO, KarlTzy, percaya timnya itu mampu mengalahkan Landak Kuning.

ECHO PH lolos ke semifinal upper bracket babak playoff M4 setelah melewati Team HAQ. ECHO menang via skor 3-2 atas sang wakil Malaysia dalam putaran pertama upper bracket, di Tennis Outdoor Senayan Stadium, Jakarta, hari Sabtu (7/1).

Pertandingan antara ECHO kontra Team HAQ berjalan sengit karena mereka menunjukkan semangat menolak turun ke lower bracket. HAQ menampilkan permainan menawan sampai mampu mengimbangi KarlTzy dkk.

Namun ECHO PH akhirnya keluar sebagai tim yang lebih baik. Di game kelima sekaligus penentuan, tim asal Filipina itu memetik kemenangan untuk menyudahi perlawanan HAQ 3-2.

Selanjutnya akan melawan ONIC di semifinal upper bracket, KarlTzy pun optimis ECHO bisa mengalahkan mereka. Dia mengungkapkan optimismenya itu dalam wawancara dengan media pasca-laga melawan Team HAQ.

"Saya percaya diri kalau kami bisa mengalahkan ONIC, karena kami tahu gaya permainan mereka, dan saya pikir, rekan tim saya lebih baik (daripada ONIC)," ungkap sang jungler berbahaya dikutip dari GGWP.ID.

Dilansir dari GGWP.ID, ONIC Esports tampil sangat superior ketika menghadapi Falcon Esports di laga pembuka fase gugur M4 World Championship. Tim perwakilan Indonesia itu membukukan kemenangan skor sempurna 3-0 atas Falcon.

Hasil tersebut jelas kontras dengan ECHO yang dibuat kerjakeras oleh HAQ. Tim jawara Malaysia itu membuat laga memainkan lima game penuh meski akhirnya ECHO berhasil menang di skor 3-2.

Artikel Tag: KarlTzy, Echo PH, Onic Esports, M4 World Championship

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru