Alasan Federico Gatti Dipilih Jadi Kapten Juventus Diungkap Thiago Motta
Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Thiago Motta, berbicara tentang alasannya memilih Federico Gatti sebagai kapten dalam pertandingan kontra Como, selagi Danilo absen karena cedera.
Bianconeri mengawali Serie A musim ini dengan kemenangan 3-0 atas Como di Allianz Stadium, Turin pada Selasa (20/8) dini hari WIB.
Namun, mereka melakukannya tanpa Danilo yang mengalami cedera, dan ban kapten secara mengejutkan dikenakan oleh Federico Gatti.
Gatti bergabung dengan Juventus pada Januari 2022, menjadi bagian tim pada musim panas di tahun yang sama setelah menjalani masa pinjaman bersama Frosinone pada paruh kedua musim 2021/2022.
Sebelumnya Manuel Locatelli pernah beberapa kali mengenakan ban kapten di musim lalu, dan lebih dulu gabung Juve ketimbang Gatti pada musim panas 2021 silam.
Pelatih Thiago Motta pun ditanyakan tentang alasannya memberikan ban kapten kepada Gatti, yang berpotensi menjadi pemimpin lagi bagi Juve dalam laga kontra Hellas Verona, Selasa (27/8) dini hari nanti WIB.
"Itu bukan tentang ruang ganti. Itu di mana-mana," kata Motta dalam konferensi pers jelang laga kontra Verona, dilansir dari Football-Italia.
"Sang kapten harus mampu menularkan identitas kami. Banyak pemain kami yang mampu melakukannya. Danilo telah melakukannya dengan baik. Federico melakukannya pada laga sebelumnya," sambung Motta.
"Kapten harus menjadi seseorang yang mampu menularkan kepada semua orang tentang menjadi apa yang kami inginkan. Kepada para fans, kepada wasit, dan kepada rekan-rekan setim. Apa yang kami inginkan," tandas Motta.
"Bagi saya, ini adalah peran kapten. Saya ulangi, banyak pemain bisa melakukannya. Saya sudah memilih kapten untuk laga kontra Veron. Kalian akan melihatnya besok."
Artikel Tag: Federico Gatti, Juventus, Thiago Motta, danilo, Hellas Verona, Como