Akhiri Mimpi Buruk di Tottenham, Tanguy Ndombele Menuju Napoli
Berita Transfer: Pemain terpinggirkan Tottenham, Tanguy Ndombele kabarnya sedang menuju Napoli menjelang transfer pinjamnya dengan opsi beli. Gelandang asal Perancis tersebut akhirnya bisa mengakhiri mimpi buruknya di London utara.
Gelandang Tottenham, Tanguy Ndombele dikabarkan telah melawat ke Italia menjelang transfer pinjamnya ke Napoli yang disematkan opsi beli seperti dilansir Daily Mail.
Gelandang asal Perancis tersebut telah disingkirkan dari sesi latihan tim besutan Antonio Conte karena pihak klub sedang mencari cara untuk mengatasi situasi transfernya setelah menjalani paruh kedua musim lalu sebagai pemain pinjaman di eks klubnya, Lyon.
Namun kini nampaknya pemain yang memecahkan rekor transfer The Lilywhites tersebut telah mengakhiri mimpi buruknya di London utara karena ia selangkah lagi pindah ke Serie A.
Klub Premier League tersebut mendapatkan beberapa tawaran untuk pemain asal Perancis tersebut, Villarreal juga berminat pada servisnya, namun Napoli yang menjadi pemenangnya.
Ndombele bergabung dengan Spurs di 2019 dengan nilai transfer yang memecahkan rekor klub sebesar 65 Juta Paund akan tetapi gagal mengamankan satu tempat di tim utama di bawah berbagai manajer yang berbeda.
Meski di era Jose Mourinho dan Nuno Espirito Santo ada sedikit harapan sang gelandang akan tetapi Conte tidak tertarik menggunakan jasa pemakn 24 tahun tersebut. Performa mengecewakan di laga kandang melawan Morecambe di Piala FA di mana ia dicemooh oleh para penggemarnya merupakan penampilan terakhirnya di era Conte.