Pemain berusia 20 tahun itu akan melewatkan pramusim setelah dipanggil Perancis untuk Olimpiade Tokyo musim panas ini, dan itu bisa saja membuat Arteta untuk mengirim sang bek dengan status pinjaman sekali lagi.
Newcastle United dikatakan tertarik untuk meminjam Saliba untuk musim depan, dengan Arsenal ingin pemain Perancis itu mendapatkan pengalaman bermain di Premier League.
Lille juga tertarik dengan jasa bek tersebut, dengan klub Ligue 1 akan bermain di Liga Champions musim depan setelah secara luar biasa mengakhiri dominasi Paris Saint-Germain di liga musim lalu.
Setelah berkonsultasi dengan klub, masa depan Saliba akan berada di tangan pemain dan perwakilannya untuk memilih tim mana yang akan diperkuatnya musim depan.
Artikel Tag: William Saliba, Arsenal, Djibril Niang