Kanal

Adrien Rabiot Absen, Massimiliano Allegri Percaya Fabio Miretti

Penulis: Rei Darius
27 Jan 2024, 16:17 WIB

Fabio Miretti akan gantikan Adrien Rabiot dalam laga kontra Empoli (Image: Getty)

Berita Liga Italia: Pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, diperkirakan akan menaruh keyakinan kepada Fabio Miretti untuk tampil menggantikan Adrien Rabiot dalam pertandingan kontra Empoli.

Si Nyonya Tua akan menjamu Empoli di Allianz Stadium, Turin pada laga lanjutan Serie A, Minggu (28/1) dini hari nanti WIB. Namun, mereka masih harus tampil tanpa sang gelandang andalan Adrien Rabiot yang belum pulih dari cedera.

Pelatih Massimiliano Allegri memercayakan Fabio Miretti untuk tampil sebagai starter pada laga sebelumnya kontra Lecce dan sang gelandang berusia 20 tahun diperkirakan bakal tampil lagi untuk pertandingan akhir pekan ini.

"Saya pikir Miretti akan bermain. Saya punya beberapa keraguan mengenai para pemain sayap dan pemain bertahan. Saya akan melihat apakah Danilo akan bermain mengingat dia terancam sanksi akumulasi kartu kuning," kata Allegri, dikutip dari Football-Italia.

Miretti masih berusia 20 tahun namun sudah menjadi bagian dari tim senior Juve sejak tahun 2022. Dia menembus skuat di akhir musim 2021/2022 sebelum diintegrasikan ke skuat senior sepenuhnya mulai 2022/2023.

"Fabio merupakan pemain kelahiran 2003 dan telah memainkan 15 laga pada musim ini. Dia sudah bermain pada lebih dari 50 laga di Juventus, yang mana tidaklah mudah, terutama pada usianya," kata Allegri.

"Saya pikir dia bisa menjadi jauh lebih baik terutama karena dia punya potensi luar biasa. Seperti semua pemain yang kurang berpengalaman, kita harus membiarkan mereka berkembang. Itu terjadi pada semua pemain muda; itu normal dan proses perkembangan akan membuat mereka bermain dengan semakin baik."

Artikel Tag: Fabio Miretti, Juventus, Adrien Rabiot, Massimiliano Allegri

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru